Pelatihan Dokter dan Mantri Hewan di Kabupaten Jombang untuk Membuat Laporan Penyakit Berbasis Digital

by -46 Views

Dinas Peternakan Kabupaten Jombang melaksanakan pelatihan bagi dokter hewan dan mantri hewan di ruang pertemuan dinas setempat, Selasa (06/08/2024). Foto: Gono Dwi Santoso/Suara Indonesia

SUARA INDONESIA, JOMBANG – Dinas Peternakan Kabupaten Jombang, Jawa Timur, mengadakan pelatihan atau penyegaran bagi dokter hewan dan mantri hewan.

Pelatihan ini bertujuan untuk mendukung kelancaran sistem pelaporan penyakit hewan berbasis digital melalui informasi sistem kesehatan hewan nasional (iSIKHNAS).

Kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan kapasitas sumber daya manusia petugas kesehatan hewan, diikuti oleh 15 dokter hewan, 15 mantri hewan, dan empat calon mantri hewan.

Kegiatan ini berlangsung di ruang pertemuan dan penyegaran yang dibuka oleh Sekretaris Dinas Tatik Setiawati, pada Selasa (06/08/2024).

“Narasumber dalam acara ini adalah Kepala Bidang Kesehatan Hewan, Azis Daryanto, yang memberikan materi tentang kebijakan pelaporan penyakit hewan,” kata Tatik Setiawati.

Selain itu, Koordinator iSIKHNAS Jawa Timur, Achmad Badiq, juga memberikan materi tentang pelaporan penyakit hewan berbasis iSIKHNAS, baik secara teori maupun praktik.

Dalam kesempatan ini, seluruh peserta juga mengikrarkan bersama bahwa semua aparat pelayanan kesehatan hewan di Dinas Peternakan Kabupaten Jombang siap untuk melaksanakan komitmen yang sudah ditetapkan.

» Baca berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta: Gono Dwi Santoso
Editor: Mahrus Sholih