SINABANG, Waspada.co.id – Tingginya intensitas curah hujan di Kabupaten Simeulue sejak sepekan ini mengakibatkan kerusakan sebagian ruas jalan di daerah kepulauan itu.
Pengamatan Waspada Online, jalan yang mengalami kerusakan parah bahkan patah hingga memutus jalur lintas Sinabang-Sibigo yaitu ruas jalan provinsi yang berada di Desa Titi Olor-Bulu Hadek.
Untuk menangani kondisi tersebut, Pj Bupati Reza Fahlevi mengatakan, pihaknya akan berupaya secepat mungkin melakukan perbaikan jalan tersebut. Terlebih jalan itu merupakan lalu lintas penting bagi perekonomian masyarakat.
“Kita sudah rapat, dan besok akan kita tangani secepatnya. Soal status jalan tidak masalah. Mau itu ruas jalan nasional, provinsi atau jalan kabupaten, yang penting jalan tersebut bisa segera dilalui masyarakat,” kata Pj Bupati Reza Fahlevi kepada wartawan, Minggu (13/10).
Menimpali penjelasannya, ia mengimbau masyarakat untuk selalu menerapkan mitigasi saat beraktivitas di luar rumah mengingat kondisi cuaca yang terbilang ekstrem.
“Tetap waspada. Dan kalau belum terlalu penting, sebaiknya tunda dulu atau lewati ruas jalan lain,” tandasnya. (wol/ind/d2)
Editor AGUS UTAMA