China dan Jepang menyambut Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih

by -131 Views

BEIJING, SENIN — Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto diterima China dan Jepang sebagai presiden terpilih Indonesia. Pemimpin kedua negara menerima Prabowo.

Presiden China Xi Jinping menerima Prabowo pada Senin (1/4/2024) di Beijing, China. Dalam pernyataan resmi Kementerian Luar Negeri China, Prabowo disebut sebagai presiden terpilih RI dan Ketua Umum Gerindra. Tidak ada sebutan Prabowo sebagai Menhan RI.

Dalam pertemuan di Beijing, sebagaimana dilaporkan Xinhua, Prabowo menyampaikan salam Presiden Joko Widodo. Ia mengaku senang menjadikan China sebagai negara pertama yang disambangi setelah menang pemilu.

Ia juga menyatakan dukungan pada hubungan Indonesia-China yang lebih dekat. Ia akan meneruskan kebijakan bersahabat terhadap China.

Xi mengulangi ucapan selamat atas kemenangan Prabowo dalam pemilu. Ia juga berharap Prabowo menyampaikan salam hangatnya untuk Presiden Joko Widodo.

Xi pun kembali menyinggung proyek kereta cepat Jakarta-Bandung. Menurut dia, proyek itu contoh hubungan bilateral kualitas tinggi. China siap mendalamkan kerja sama strategis di segala arah dengan Indonesia. China akan bekerja sama dengan Indonesia untuk membangun masyarakat yang berbagi masa depan.

Masyarakat itu diharapkan punya pengaruh global dan kawasan serta membawa manfaat lebih banyak bagi warga kedua negara. Kerja sama juga berkontribusi pada kedamaian, kesejahteraan, dan kesejahteraan dunia dan kawasan.

Bukan hanya Xi, Perdana Menteri China Li Qiang dan Menteri Pertahanan China Dong Jun juga akan menerima Prabowo. Pertemuan akan digelar pada Selasa pagi di Beijing.

Selepas dari China, Prabowo dijadwalkan melawat ke Jepang. Kedutaan Besar Jepang di Jakarta membenarkan adanya rencana kunjungan itu.

”Kedutaan Besar Jepang di Indonesia menginfokan bahwa Presiden Terpilih YM Bapak Prabowo Subianto dijadwalkan mengunjungi Jepang pada tanggal 2 hingga 3 April 2024 dan sedang dalam proses mengatur pertemuan dengan para pejabat Pemerintah Jepang,” demikian pernyataan Kedutaan Besar Jepang di Jakarta.

Para pihak sedang berkoordinasi untuk mengatur pertemuan Prabowo dengan para petinggi Jepang. Pertemuan dengan Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida termasuk yang dijadwalkan menerima Prabowo.

Jepang dan Indonesia telah menjalin kemitraan strategis komprehensif. Jakarta-Tokyo berbagi prinsip dan nilai dasar. Indonesia-Jepang juga punya hubungan bersejarah dari sisi budaya, politik, dan ekonomi. ”Kami berharap kunjungan ini menjadi momentum untuk memperkuat kerja sama kedua negara di berbagai bidang di hubungan bilateral maupun di situasi kawasan,” demikian pernyataan Kedutaan Jepang di Jakarta.

Media China, Global Times, menyebut penyambutan bagi Prabowo tidak lazim. Tidak biasanya China mengundang presiden terpilih. Kunjungan Prabowo dipandang tanda Indonesia akan mempertahankan kebijakan bersahabat dengan China. Indonesia juga akan menghindari berpihak, di antara ketegangan geopolitik.

Ge Hongliang, Wakil Direktur Kajian ASEAN di Universitas Guangxi, menyebut Indonesia di era Prabowo akan membidik kerja sama teknologi tinggi dengan China. Prabowo ingin Indonesia mendapat tempat di rantai pasok industri teknologi tinggi. Untuk mencapai itu, kerja sama dengan China menjadi kebutuhan.

Sebagai menhan, lanjut Ge, Prabowo amat memahami kestabilan kawasan dan tidak mau Asia Tenggara jadi ajang perlombaan senjata. Kawasan perlu mengantisipasi peran Indonesia yang semakin meningkat.

Peran penting Indonesia di era Prabowo diakui China lewat undangan ke Beijing. Wakil Menlu China Sun Weidong dan Duta Besar China di Jakarta Lu Kang menyambut Prabowo saat tiba di Beijing pada Minggu siang.

Atase Pertahanan KBRI Beijing Brigadir Jenderal Benny Nadeak ikut menyambut di bandara. Sementara Duta Besar RI untuk China Djauhari Oratmangun menyambut di Hotel Peninsula, hotel tempat Prabowo menginap. (AFP/REUTERS)

Source: https://prabowosubianto.com/china-dan-jepang-sambut-prabowo-subianto-sebagai-presiden-terpilih/