SSB Mitra Surabaya Percaya bahwa Doa Anak Yatim Dapat Membawa Keberuntungan bagi Timnya

by -112 Views

Sekolah Sepak Bola (SSB) Mitra Surabaya berbagi santunan kepada anak yatim di Lapangan Poral, Lida Wetan, Surabaya, pada Minggu (31/03/2024). (Foto: Lukman/Suara Indonesia)

SUARA INDONESIA, SURABAYA – Sekolah Sepak Bola (SSB) Mitra Surabaya mencari berkah bulan Ramadan dengan berbuka puasa dan berbagi bersama puluhan anak yatim piatu di Lapangan Poral, Lidah Wetan, Surabaya, Jawa Timur, pada Minggu (31/03/2024).

Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin setiap tahun yang dilakukan oleh Mitra Surabaya pada bulan suci Ramadan. Sejumlah kegiatan dimulai dengan pertandingan eksibisi antara wali murid, pelatih klub, para pemain, dan alumni Mitra Surabaya.

Ketua Umum Mitra Surabaya, Abdullah, mengatakan bahwa melalui kegiatan ini diharapkan kekompakan antara pelatih, pemain, dan wali murid semakin solid. Hal ini bertujuan untuk mengorbitkan kembali pemain nasional sekaliber Evan Dimas, yang juga berasal dari SSB Mitra Surabaya.

Abdullah juga berharap dengan berbagi berkah kepada anak yatim piatu, Mitra Surabaya dapat tetap eksis dan berjaya dari tahun ke tahun. Kegiatan tersebut juga mendapat apresiasi khusus dari Exco Askot PSSI Surabaya, Saiful Anwar, yang turut hadir di acara tersebut.

Saiful Anwar menganggap kegiatan rutin bulan Ramadan yang dilakukan oleh Mitra Surabaya sangat penting untuk terus diadakan guna mendapatkan barokah dari anak yatim untuk kejayaan Mitra Surabaya.

Selain Exco Askot PSSI Surabaya, SSB Mitra Surabaya juga mengundang perwakilan Askot PSSI Surabaya dan Ketua LKMK Lidah Wetan.

Artikel ini disusun oleh Lukman Hadi dan diedit oleh Imam Hairon.

“Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA”